RSUD Andi Makkasau Parepare Tegaskan Komitmen Peningkatan Kinerja Pegawai Meski Diguyur Hujan

Bagikan

PAREPARE, VOICESULSEL — Meski diguyur hujan sejak pagi, semangat pegawai RSUD Andi Makkasau Kota Parepare tidak surut dalam melaksanakan apel pagi, Selasa, 15 April 2025. Kegiatan rutin yang dilangsungkan di halaman rumah sakit ini menjadi wujud komitmen terhadap kedisiplinan dan peningkatan kinerja aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan RSUD.

Apel pagi dipimpin oleh Kepala Bagian Kepegawaian dan Administrasi, Suarni, S.Kep.Ns. yang dalam arahannya menekankan pentingnya peningkatan kinerja melalui sejumlah langkah konkret. Salah satunya adalah kewajiban penginputan E-Kinerja (e-Kin) setiap bulan sebelum tanggal 10 sebagai bentuk pelaporan dan evaluasi kinerja pegawai.

Selain itu, Suarni juga mengingatkan seluruh pegawai untuk segera mengaktifkan fitur Multi-Factor Authentication (MFA) sebagai bagian dari penguatan sistem keamanan data, serta melakukan pemutakhiran data mandiri ASN secara akurat dan tepat waktu.

“Kedisiplinan dan koordinasi yang baik antar unit kerja menjadi kunci utama dalam menjaga kualitas pelayanan. Ini harus dimulai dari masing-masing individu ASN,” tegasnya.

Apel pagi ini juga menjadi ruang komunikasi efektif antara pimpinan dan staf dalam menjaga sinergi kerja. Komitmen tersebut merupakan bagian dari upaya RSUD Andi Makkasau dalam memberikan pelayanan prima bagi masyarakat, yang dimulai dari tata kelola internal yang solid dan profesional.