Peluang Ekonomi Warga Bojo, Lapangan Sepak Bola Tunas Muda Digunakan Latih Tanding PSM Makassar

Bagikan

BARRU, VOICESULSEL — Warga Desa Bojo patut berbangga dengan dipilihnya Lapangan Tunas Muda Bojo sebagai lokasi pusat latihan tanding PSM Makassar. Betapa tidak, bagian ini akan menjadi peluang ekonomi bagi warga sekitar, sebab tingginya animo masyarakat untuk berkunjung kesana.

PSM Makassar merupakan klub sepak bola kebangaan sulsel yang dihuni oleh pemain-pemain berkelas yang berlaga di Liga Indonesia hingga mancanegara. Bahkan tidak sedikit diantara pemain adalah impor dari luar negeri.

Baca : Lapangan Tunas Muda Bojo Jadi Pusat Latihan PSM Makassar, Bupati Barru Lakukan Inspeksi

Hal ini yang memantik antusias para penggemar PSM Makassar untuk datang melihat tim kesayangannya, meskipun sebatas latihan.

Kepala Desa Bojo Kabupaten Barru, Tuppu Bulu Alam (TBA) sudah mewanti-wanti akan hal itu. Ia mengaku terbuka untuk menyambut antusia para penggemar.

“Ya silahkan datang, kami tentu welcome apabila banyak penggemar tim Juku Eja yang ingin menyaksikan kebanggaan mereka latihan di Bojo,” katanya.

Menurut TBA, menjadi satu kebanggaan atas dipilihnya Lapangan Desa Bojo sebagai satu-satunya lapangan di kawasan ajatappareng yang digunakan PSM untuk latihan. “Ini sebuah kebanggaan tersendiri, karena menjadi satu-satunya lapangan yang dipilih PSM,” ujarnya.

Ia pun siap menyambut animo masyarakat yang datang dengan memanfaatkan momentum tersebut menjadi peluang ekonomi warga sekitar.

“Terkait dengan outlet UMKM memang belum maksimal karena bertepatan dengan puasa, tetapi saya sudah imbau kepada warga untuk menyiapkan produk siap saji, jadi nanti bisa mengkondisikan situasi,” paparnya.

Dilain sisi, pihak PSM Makassar akan menutup lapangan dengan paranet untuk menjaga kenyamanan pemain, namun sisi selatan dan utara lapangan masih dapat digunakan untuk mendirikan outlet umkm yang bisa dimanfaatkan oleh warga.

“Untuk sementara pemdes belum menyipkan outlet karena masih menunggu manajemen PSM, sebab mereka akan menutup lapangan dengan paranet. Meskipun sudah ada beberapa orang yang mendaftar untuk umkm, tetapi apakah nanti bisa dikondisikan di sebelah utara atau selatan lapangan,” ujarnya.

Baca : Bupati Barru Andi Ina Kartika Sari Ajak Masyarakat Satukan Kekuatan Bangun Barru Lebih Sejahtera dan Berkeadilan

Sekedar informasi, para pemain PSM mulai merumput di Lapangan Tunas Muda Bojo pada 22-23 Maret mendatang. Saat ini tim official PSM sedang melakukan pembenahan dan pembersihan lapangan, termasuk mengukur simetris untuk menyesuaikan lebar dan panjang lapangan, serta mencukur dan menata rumputnya.

Sementara Bupati Barru Andi Ina Kartika Sari mengaku bangga dapat menjadikan lapangan desa bojo sebagai venue latihan PSM Makassar. Hal itu menurutnya menjadi peluang ekonomi bagi warga setempat.

“Ini peluang bagi warga untuk merasakan manfaatnya, jadi harus betul-betul tempat itu dirawat, baik sebelum dan sesudah ditempati oleh PSM,” ujarnya.