PAREPARE, VOICESULSEL — Untuk menghibur para pendukung paslon nomor 2 MZ Berbakti, komunitas relawan sister menggelar musik bergenre disco di posko pemenangan MZ Berbakti, Sabtu 5 Oktober 2024.
Musik yang dipandu seorang DJ itu meriah dengan lantunan nada disco yang membuat para pendukung MZ Berbakti larut dalam kegembiraan.
Ketua Komunitas Sister pendukung setia MZ Berbakti Ade Angraeni Arisandi mengaku pagelaran musik itu dibuat untuk memeriahkan malam Minggu dan menghibur warga serta para tim pemenangan yang telah berjuang dan bekerja untuk memenangkan MZ Berbakti.
“Salah satu tujuannya adalah untuk memberikan hiburan kepada masyarakat serta seluruh tim telah bekerja dengan seluruh sumbangan tenaga, pikiran maupun materi untuk memenangkan MZ Berbakti,” katanya.
Pada gelar acara itu turut dihadiri Paslon nomor urut 2 Ir Muhammad Zaini dan Prof Baktiar Tijjang. Bahkan MZ terlihat ikut larut bersama merayakan kebersamaan itu diatas panggung.
Menurutnya, musik DJ merupakan salah satu genre musik kreasi yang sangat digemari para kawula muda. Ia berharap dapat memberikan dukungan untuk mendorong kreativitas para seniman dalam mengembangkan dunia mereka khususnya dibidang seni musik kreasi.
Seperti diketahui, salah satu visi misi calon Walikota Parepare MZ Berbakti adalah pengembangan ekonomi masyarakat melalui potensi lokal dengan memaksimalkan fungsi-fungsi sektor, salah satunya dibidang industri untuk membawa Parepare sebagai kota maju berkelanjutan, mandiri dan sejahtera.(Fs)