PAREPARE, VOICESULSEL — Ratusan alumni SMP Frater Kota Parepare Sulawesi Selatan berkumpul di Alun-alun Lapangan Andi Makkasau, Sabtu 28 September 2024.
Kedatangan para alumni disana untuk mengikuti jalan sehat dalam rangka Reuni Akbar Ika Alumni SMP Frater Parepare yang akan berlangsung, Minggu 29 September esok.
Ketua Panitia Reuni, Selvi mengatakan, jalan sehat dilakukan untuk menyambut para alumnus SMP Frater yang datang untuk menyemarakkan kegiatan reuni akbar pada hari Minggu besok.
“Kita awali dengan jalan sehat, disamping sebagai acara penyambutan peserta, kita juga ingin merajut kebersamaan melalui kegiatan olahraga sehat riang dan gembira,” ujarnya.
Ia menjelaskan, peserta reuni yang hadir mulai dari angkatan 1968 – 2021 atau merajut kebersamaan selama 53 tahun yang lalu. Reuni Akbar dilaksanakan sesuai temanya untuk merajut kenangan, memupuk persaudaraan seluruh angkatan yang dilaksanakan di halaman sekolah SMP Frater.
“Tentu kegiatan ini dimaksudkan untuk memperkuat silaturahmi diantara para alumni, apalagi para alumni ini sudah tersebar diberbagai daerah dengan profesinya masing-masing,” jelasnya.
Ia menambahkan, kerinduan dari para alumnus sehingga kegiatan reuni digelar. Apalagi sudah puluhan tahun berlalu, kegiatan reuni untuk SMP Frater belum pernah dilaksanakan.(*)