KPU Parepare Umumkan Nomor Urut Kandidat Paslon Walikota dan Wakil Walikota Parepare, Ini Hasilnya

PAREPARE, voicesulsel.com — KPU Parepare menggelar rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Parepare untuk pilkada serentak yang berlangsung di Auditorium IAIN Kota Parepare, Senin 23 September 2024.

Kegiatan dihadiri Penjabat Walikota Parepare yang diwakili Sekretaris Daerah Kota bersama anggota Forkopimda serta jajaran Komisioner Bawaslu dan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Parepare serta para pendukungnya.

Ketua KPU Muhammad Awal Yanto menjelaskan, pengundian dan penetapan nomor urut paslon dilakukan sesuai tata tertib yang berlaku dan disaksikan oleh masing-masing Paslon bersama 150 pendukungnya yang diperbolehkan memasuki ruangan.

Kata dia, Pengambilan nomor urut dimulai dengan pengambilan antrian yang diurut berdasarkan waktu pendaftaran Paslon di KPU.

Dalam hal ini, Paslon TSM Hermanto merupakan pendaftar pertama, disusul, Erat Bersalam, MZ Berbakti dan ANH TQ.

“Maka dengan itu masing-masing wakil dari paslon yang akan naik mengambil nomor antrian pengambilan nomor urut pasal,” katanya.

Hasil pengundian menempatkan erat bersalam yang mendapat kesempatan pertama untuk mengambil kotak nomor urut paslon. Disusul ANH TQ, MZ Berbakti dan TSM Mo.

Setelah kotak dibuka, hasilnya, Pasangan Calon Erat Bersalam mendapat nomor urut Paslon 4, sementara Pasangan ANH TQ mendapat nomor urut Paslon 1.

Sementara MZ Berbakti mendapat nomor urut Paslon 2 dan TSM MO mendapat nomor urut Paslon 3.

Berikut Hasil Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Parepare 2024

Nomor 1 ANH TQ
Nomor 2 MZ Berbakti
Nomor 3 TSM Hermanto
Nomor 4 Erat Bersalam

Bagikan