Panitia Kembali Gelar Rapat Persiapan Reuni Akbar SMP Frater

PAREPARE, voicesulsel.com — Rapat persiapan Reuni Akbar SMP Frater Parepare kembali digelar, Minggu, 28 Juli 2024. Rapat tersebut mengundang seluruh pengurus yang telah dibentuk sebelumnya untuk merencanakan persiapan acara secara matang.

Selvi Yenni, Ketua Panitia Reuni mengatakan, rapat persiapan kali ini untuk mengevaluasi kekurangan-kekurangan yang masih ada, khususnya di masing-masing bagian.

“Rapat tadi untuk evaluasi dan melengkapi susunan pengurus, dengan harapan kita akan mudah membicarakan rencana termasuk anggaran dan kegiatan yang apa saja yang akan dilakukan saat reuni itu,” katanya

Dalam rapat lata Selvi panitia membicarakan sejumlah agenda reuni, termasuk adanya agenda jalan sehat dan berbagai kegiatan lomba sebagai jadwal acara.

“Jadi ini Reuni Akbar ya, jadi kita berharap semua alumni bisa hadir, untuk kita bisa saling mengenal dan menjalin persaudaraan satu sama lain,” jelasnya.

Selvi menambahkan, dengan adanya reuni ini semakin menambah keakraban dan bisa saling membantu diantara alumni dan mendukung satu sama lain.

“Kita harapkan dengan adanya reuni ini akan terbentuk organisasi Ika alumni untuk kita saling membantu, baik secara pribadi maupun organisasi, khususnya untuk almamater kita,” imbuhnya.(Fs)

Bagikan