PAREPARE, VOICESULSEL.com — Persekutuan Wanita Gereja Toraja (PWGT) Klasis Parepare menggelar pesta paduan suara gerejawi. Acara berlangsung di Gereja Toraja Mamasa, Jumat 12 Juli 2024.
PWGT dari sejumlah gereja di Parepare dan Barru dan Polewali ikut berpartisipasi pada kegiatan itu.
Ketua Panitia Penyelenggara Marselina Marten mengaku lomba tersebut diikuti 14 Klasis yang mengangkat tema ‘Nyanyikanlah Nyanyian Baru Bagi Tuhan’
“Peserta lomba menyanyikan dua lagu, lagu wajib dan pilihan,” jelas dia.
Marselina menjelaskan tujuan kegiatan lomba untuk memaksimalkan kemampuan para peserta dalam lomba paduan suara di gereja.
“Semoga kedepan bisa lebih maksimal lagi,” jelasnya.
Panitia juga kata dia menyiapkan hadiah bagi para juara lomba. Termasuk piala bergilir untuk juara 1 dan piala bagi juara harapan.(Fs)