Keren, Komunitas HPCI Resmi Hadir di Parepare

PAREPOS.CO.ID, PAREPARE–Komunitas Honda PCX Club Indonesia (HPCI) Parepare Chapter resmi hadir di kota kelahiran Habibie, Sabtu, 10 Oktober 2020. HPCI adalah wadah berhimpun para pemilik motor Honda PCX.

Kehadirannya, diakui secara nasional dengan surat keputusan (SK) bernomor 088/HPCI-PUSAT/X/2020 tanggal 10 Oktober 2020. SK tersebut ditandatangani Rachmat Wira sebagai ketua umum dan Willy Samoel sebagai sekretaris jenderal.

Menurut Pembina HPCI Parepare Chapter Syahrir Hakim, tujuan dibentuknya komunitas ini, untuk mempererat tali persaudaraan antarsesama club otomotif khususnya, dan masyarakat pada umumnya.

Selain itu, kata Syahrir, HPCI berupaya mengubah citra negatif tentang komunitas motor yang telah melekat di masyarakat.

“Jadi kami akan berupaya menjadikan HPCI ini sebagai club motor yang bersifat positif, dan berorientasi pada sikap yang profesional,” tandas Syahrir yang didampingi Ketua HPCI Parepare Chapter, Adrian Putra.

Jika diibaratkan bayi, kata Syahrir, HPCI Chapter Parepare sudah lahir hari Sabtu, 10-10-2020. Sedangkan akekahnya, istilah kerennya deklarasi, insya Allah akan dilaksanakan, Sabtu, 14 November 2020.

“Bagi Om dan Tante (sapaan dalam komunitas) yang berjiwa muda dan punya kesamaan hobi kopdar dan touring, mari bergabung dengan HPCI Parepare Chapter,” ajak Syahrir. (*/ade)

Bagikan